Ketua Tim Penggerak PKK Propinsi Bali Ibu Putri Suastini Koster hadir di Radio Semeton Takdir 94,5 FM Desa Lokapaksa Seririt, Buleleng

Selasa, 24 Januari 2023, Ketua Tim Penggerak PKK Propinsi Bali Ibu Putri Suastini Koster didampingi Penjabat Bupati Buleleng Ketut Lihadnyana, Kadis Kesehatan Bali dan Kadis Peternakan dan perikanan Bali hadir di Radio Semeton Takdir 94,5 FM Desa Lokapaksa Seririt, Buleleng dalam dialog tentang penanganan rabies di Bali. Sebelum ke Radio Semeton Takdir, dialog dilakukan di RRI Singaraja. Kehadiran istri Gubernur Bali ke Radio Takdir ini merupakan yang pertama kali sejak radio ini berdiri sekaligus memberikan motivasi dan inspirasi bagi lembaga penyiaran khususnya di Kecamatan Seririt. Ny. Putri Koster berharap Radio Takdir akan selalu mampu melaksanakan perannya dalam menyiarkan informasi-informasi positif kepada masyarakat khususnya program dan hasil pembangunan yang telah dilaksanakan Pemerintah Propinsi Bali. Dengan demikian, pendengar akan mendapatkan informasi yang benar dan bukan hoax (bohong) sehingga sinergitas antara lembaga penyiaran, pemerintah dan masyarakat bisa berjalan dengan baik.
Direktur Radio Takdir Kadek Kastiasa (Nang Solo) menyatakan terimakasih atas kehadiran Ibu Putri Koster yang telah memberikan inspirasi dan motivasi kepadanya untuk bisa tetap menjalankan peran sesuai UU Penyiaran. Dia pun siap bersinergi dengan pemerintah. Pada kesempatan itu, Nang Solo juga mengucapkan terimakasih kepada KPID (Komisi Penyiaran Indonesia Daerah) Bali yang tak henti-hentinya melakukan pembinaan dan bimbingan kepada radio Takdir.
Ketua KPID Bali Agus Astapa yang turut hadir menyatakan apresiasi tinggi kepada Ibu Putri Koster yang selalu menyapa lembaga penyiaran baik radio maupun TV dalam program sosialisasi. Hal ini makin menguatkan komitmen lembaga penyiaran untuk selalu bersinergi dengan pemerintah propinsi Bali agar masyarakat mendapatkan informasi yang benar dan edukatif.

 
 
 
 
 
 
 
 
 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *