Halo sahabat penyiaran,
Rabu, 24 Agustus 2022, TVRI memasuki usia ke-60. TVRI yang mengusung tagline tetap menjadi media pemersatu bangsa dan teruslah merawat negeri, diharapkan akan tetap konsisten menjadi media penyiaran publik yang mengeduikasi dengan berbagai siarannya.
Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Bali melalui ketuanya agus astapa berharap TVRI akan konsisten menjadi media informasi, pendidikan, hiburan sekaligus kontrol sosial. Disamping itu, TVRI diharapkan sukses menjadi Lembaga Penyiaran Publik yang memelopori pelaksanaan program ASO sehingga dengan berjalannya peralihan dari TV Analog ke TV Digital, masyarakat akan lebih menikmati kemajuan teknologi dan beragam konten terutama kearifan lokal Bali.
Kepala stasiun TVRI Bali Ketut Leneng menyatakan tvri siap menyukseskan program aso di bali, sehingga masyarakat bisa mendapatkan siaran yang lebih bersih, suara jernih dan teknologi canggih. Selain itu, banyaknya konten siaran tv digital, akan menumbuhkan banyak konten kreator di bali dan ini adalah peluang usaha bagi masyarakat.
Siaran sehat, masyarakat cerdas dan bermartabat.